Jumat, 01 Mei 2015

Kelompok Hafalan Qur'an Usia Iqra

Pertama kubingung bagaimana agar semua anak-anak yang saya ajar bisa menghafalkan Qur'an, baik yang sudah bisa baca Qur'an maupun yang belum bisa.

Pertama kali kuhanya bisa menggembleng yang sudah mahir membaca Qur'an, namun seiring berjalan waktu, kumenemukan cara efektif untuk semua anak bisa menghafal dengan fasilitas guru yang minim.

Setiap anak yang belum bisa baca Qur'an, dibimbing oleh seorang senior yang sudah bisa baca Qur'an dan memiliki hafalan.

Setiap senior wajib mengulang-ngulang bacaan ayat yang akan dihafalkan anak-anak yang belum bisa baca Qur'an minimal 10 kali setiap harinya.

Manfaatnya sangat banyak, selain melatih senior juga memuraja'ah hafalannya. Bagi adik-adiknya juga belajar menghargai kakak seniornya.

Kelompok yang kubuat sebagaimana pada gambar.

Irsun Badrun

Manyaran 02 Mei 2015

Tidak ada komentar:

Posting Komentar